Cara Menambah RAM Android - Android saat ini menjadi sistem operasi mobile phone yang memiliki pengguna paling banyak di seluruh dunia. Seiring dengan banyaknya pengguna Android tersebut, semakin banyak pula jumlah aplikasi yang tersedia untuk smartphone Android. Bahkan dengan kemudahaan android, pengguna bisa meng install aplikasi bbm, facebook, line dan instagram secara bersamaan. Hal itu tentu akan memakan jumlah ram yang cukup banyak. Mengingat ram sangat memiliki peranan yang cukup penting pada perangkat saat melakukan apa saja dalam perangkat.
Sama halnya dengan perangkat destop seperti PC atau laptop, yang keduanya juga membutuhkan RAM yang cukup untuk menjalankan sistem operasinya. Perangkat Android juga demikian, agar sistem operasi Android berjalan lancar maka dibutuhkan memori RAM yang cukup pula. Memang ada beberapa aplikasi yang hanya membutuh RAM sedikit, dan ada pula yang membutuhkan RAM yang besar. Hal ini tentu saja membuat Anda yang memiliki ruang RAM yang yang hanya berkisar antara 512MB saja mungkin masih kurang leluasa dalam memainkan game, sehingga dibutukan bantuan untuk menambah kapasitas ram android.
Salah satu cara yang bisa mengatasi masalah kekurangan RAM tersebut adalah dengan cara menambah RAM Android. Pengertian menambah ini bukan secara fisik atau hardware, namun menggunakan software atau aplikasi untuk perangkat Android. Game HD yang sebelumnya sulit untuk dimainkan karena kekurangan RAM dapat kembali dimainkan, walau tidak terlalu efektif karena faktor prosesor dan kartu grafis pada perangkat Android juga berpengaruh. Tapi dengan cara memperbesar RAM Android bisa jadi merupakan solusi yang tepat ketika masih memiliki kapasitas ram sedikit. Untuk lebih jelasnya bisa menyimak tutorial lengkapnya berikut ini.
Cara menambah RAM Android menggunakan SD Card
Android memang dikenal sebagai OS mobile yang membutuhkan ruang RAM yang besar, karena saking banyaknya aplikasi yang berjalan di background. Tapi jangan kawatir, ada beberapa cara yang bisa Anda coba untuk menambah RAM di Android. Anda hanya perlu mengikuti beberapa cara simpel berikut ini. Dengan cara ini Anda bisa menambah RAM Android hingga sebesar 4 GB.
Cara menambah RAM tanpa Root, Android Booster FREE
Beberapa aplikasi tersedia di Play Store dapat Anda gunakan untuk memaksimalkan kinerja RAM dan tidak membutuhkan root terlebih dulu. Salah satunya menggunakan aplikasi Android Booster FREE.
Dengan aplikasi ini Anda bisa menutup aplikasi yang tidak dibutuhkan dan memberikan efek memori tambahan secara instan. Satu hal yang paling penting lagi adalah aplikasi ini tidak membutuhkan root android terlebih dulu dan aplikasi ini gratis, sehingga anda menjadi lebih mudah dalam mengakses beberapa aplikasi aktif melakukan notifikasi seperti facebook, bbm dan line.
Cara menambah RAM Android dengan Aplikasi
Cara menambah RAM Android yang paling efektif adalah dengan menggunakan aplikasi tambahan di Android yang sudah root. Salah satu yang menjadi rekomendasi adalah menggunakan aplikasi RAM Manager Free. Dengan aplikasi ini kinerja perangkat Android Anda, seperti smartphone, tablet, atau perangkat Android yang lain dapat maksimal.
Beberapa fitur di RAM Manager Free:
- Balance – Opsi yang membuat RAM Anda untuk optimasi terbaik, pilihan ini untuk penggunaan sehari-hari.
- Hard gaming – Opsi yang menstabilkan RAM Anda untuk bermain game dengan kebutuhan RAM yang tinggi.
- Clean memory – Membersihkan memori Android.
- Memory Graph – Menampilkan informasi dari memori Anda.
- Untuk menggunakan aplikasi ini, perangkat Android Anda harus dalam keadaan root.